Tata tertib yang berlaku di MBS MAS MANSYUR NGAWI adalah:
- Bismillahirrohmanirrohim, untuk mewujudkan visi dan misi MUHAMMADIYAH BOARDING SCHOOL MBS Mas Mansyur Ngawi, maka penyusunan dan penerapan Tata Tertib sangat diperlukan.
- Tata Tertib disusun dan diterapkan, bukan untuk membatasi gerak para santri, melainkan untuk menjaga kebiasaan baik yang telah ditanamkan sejak calon santri sudah resmi menjadi santri Muhammadiyah Boarding School (MBS).
- Tata Tertib berisi semua larangan atau jenis pelanggaran. Jika santri terbukti melakukan jenis pelanggaran tata tertib, maka akan mendapatkan poin. Santri Muhammadiyah Boarding School MBS Mas Mansyur Ngawi yang terbukti melakukan pelanggaran berkali-kali maka akan mendapatkan akumulasi poin berdasarkan jenis pelanggaran. Jumlah poin pelanggaran menentukan jenis sanksi atau pembinaan.